Daerah  

Rencana Bangun Sirkuit di Songka, Pemkot Palopo Belajar ke Pengelola Sirkuit Mandalika

Bagikan

LOMBOK, Linisiar.id – Pemerintah kota Palopo melalui Dinas PUPR Palopo terus berupaya mempercepat langkah dalam rencana pembangunan arena road race di Kota Palopo.

Salah satu upaya yang dilakukan ialah dengan melakukan kunjungan kerja ke Sirkuit Mandalika, Senin (23/8/2021). Sirkuit yang berada di Kabupaten Lombok Tengah, NTB itu merupakan venue ajang balapan MotoGP.

Hadir dalam kunjungan kerja itu, Kepala Dinas PUPR Palopo, Harianto, Kabid Bina Marga, Ibnu Rus. Nampak juga Kepala BKPSDM Palopo, Farid Kasim Judas (FKJ).

“Kunjungan kerja ini sebagai bentuk keseriusan dan semangat Pemerintah Kota Palopo. Walikota menugaskan tim dari Pemerintah Kota Palopo bersama dengan Dinas PUPR melakukan kunjungan ke sirkuit Mandalika,” kata Anto sapaan akrab Kadis PUPR Palopo, Selasa (24/8/2021) dini hari.

“Kegiatan ini dilakukan sebagai implementasi semangat dan keseriusan Pemerintah Kota Palopo untuk mewujudkan rencana pembangunan sirkuit road race Ratona Motor Sport yang akan dibangun di Songka, Kota Palopo,” tambahnya.

Pihaknya berharap, dari kunjungan ini bisa mendapatkan referensi yang dapat diadopsi dan dikolaborasikan dengan rencana pembangunan sirkuit road race Ratona Motor Sport Palopo yang rencananya tahun ini akan mulai dilaksanakan.

“Kita pelajari konsepnya. Konsep yang dimaksud tidak hanya pada pembangunan sirkuitnya saja, tetapi termasuk konsep pengelolaan dan pengembangan kawasan sekitarnya,” jelasnya.

“Harapan kita tentunya dengan hadirnya sirkuit road race di Kota Palopo, dapat membangkitkan dan meningkatkan pertumbuhan ekonomi kerakyatan dan memberikan kontribusi PAD untuk Kota Palopo, khususnya pada pelaksanaan event-event tingkat daerah dan event tingkat nasional,” sambung Anto.

“Sirkuit ini nantinya tidak hanya diperuntukan untuk event road race saja, tetapi sirkuit ini juga dapat diperuntukkan event drag bike 402 dan drag bike 201 serta drag race,” tutupnya.

Diberitakan sebelumnya, Pemkot Palopo melalui Dinas PUPR Kota Palopo telah menyusun Detail Engineering Design (DED) untuk tahun anggaran 2021.

Arena road race merupakan salah satu proyek multiyears yang akan dibangun di Kelurahan Songka, Kecamatan Wara Selatan dengan membutuhkan anggaran Rp49 miliar di atas lahan 10 hektare.

Sirkuit ini akan dibangun berstandar nasional memiliki konstruksi yang baik. Dari penampakan maketnya, sirkuit ini memiliki 12 tikungan. Dimana ada 9 tikungan yang cukup tajam. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *