KPU Harapkan Partisipasi Aktif Pemuda dalam Pemilu di Makassar

Bagikan

MAKASSAR, Linisiar.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar menggelar bincang demokrasi bertajuk “Peran Pemuda Dalam Mewujudkan Pemilu 2019 yang Berintegritas dan Berkualitas” di Warkop Independen (Aliansi Jurnalis Indonesia) Jalan Toddopuli Makassar, Rabu (27/2/2019).

Komisioner KPU Kota Makassar Romy Harminto menuturkan, bincang demokrasi semacam itu mesti gencar dilakukan, karena peran pemuda pada pemilu 2019 juga sangat penting.

“Keaktifan pemuda sebagai motor penggerak dalam peningkatan partisipasi pemilih itu sangat penting,” katanya.

Menurut Koordinator Divisi Data KPU Makassar tersebut , pemuda sebagai pengawal demokrasi yang berintegritas dan berkualitas sangatlah dibutuhkan pada pemilu 2019 mendatang.

“Pemuda jangan menjadi apatis dalam proses demokrasi ketika tidak bisa masuk ke dalam sistem. Tetap berkontribusi, minimal sebagai fasilitator demokrasi di tengah-tengah masyarakat,” katanya.

Ia berharap, setelah diskusi tersebut, dalam proses demokrasi kali ini, politik uang, berita bohong dan isu SARA tidak lagi mendominasi di begeri ini.

“Stop money politik, SARA dan hoax. Pendidikan politik di masyarakat sebaiknya tidak menunggu momen saja tapi bagaimana kedepannya pendidikan politik terus berjalan agar pola pikir eksekutif, legislatif dan yudikatif tentang pemilu demokratis, berintegritas dan berkualitas bukan lagi menjadi mimpi tapi akan menjadi kenyataan di masa yang akan datang,” harapnya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *