Linisiar.ID – Kebakaran kembali menghanguskan rumha warga yang berada di pemukiman padat penduduk di jalan Kerung kerung Lorong 47 C, kelurahan Barana, Kecamatan Makassar, Kamis (18/10/2018). Sebanyak 12 rumah tepatnya dilahap api.
“totalnya 111 jiwa, 18 KK (Kepala Keluarga). Sementara lima rumah terkena dampak kebakaran ” terang Lurah Barana, Nurmia
Dia mengatakan sebanyak 22 armada Pemadam Kebakaran turun memadamkan api hingga pada. Pihak Dinsos Makassar juga turun memantau dan akan membantu membuka dapur umum.
Nurmia mengatakan segera membuka posko bantuan korban kebakaran di kantor kelurahan Barana dan mengimbau kepada seluruh warga Barana turut membantu korban,
“Kami pihak pemerintah kelurahan mewakili kecamatan sangat prihatin dengan musibah ini semoga saudara saudara kita diberikan ketabahan dan kekuatan.” imbuhnya.